Peluang Kerja dalam Bidang Akuntansi

Peluang Kerja Akuntansi

Akuntansi adalah salah satu bidang pendidikan yang paling banyak diminati baik untuk jenjang pendidikan SMA/K, maupun saat kuliah. Karena banyak orang menganggap prospek peluang kerja dalam bidang akuntansi ini sangat baik.

Itu memang benar, jadi sama halnya dengan bidang IT dimana setiap perusahaan sekarang ini membutuhkan tenaga IT. Pun demikian dengan Akuntansi, sudah pasti perusahaan membutuhkan pegawai yang memiliki kemampuan dalam hal akuntansi.

Jadi ketika saat ini kamu belajar di bidang Akuntansi, jangan perlu risau. Terus tekuni bidang ini agar kamu nanti bisa menjadi expert.

Bicara soal peluang kerja bidang Akuntansi, ada banyak peluang pekerjaan yang bisa didapatkan. Berikut ini beberapa diantaranya :

Peluang Kerja Akuntansi

Akuntan

Peluang karier pertama adalah menjadi seorang Akuntan. Akuntan ini memiliki tanggung jawab atas semua laporan keuangan (financial statement) pada sebuah perusahaan. Sehingga peran dari profesi Akuntan ini sangat vital sekali dan memang sangat dibutuhkan.

Kita tahu bahwa arus uang masuk dan keluar dalam perusahaan itu sangat penting untuk menjaga stabilitas perusahaan. Jadi peran Akuntan secara tidak langsung juga berpengaruh pada kestabilan kondisi perusahaan secara umum.

Dan wajar jika gaji Akuntan itu cukup besar. Karena tanggung jawab yang diembannya juga tidak mudah.

Baca juga : Tugas Accounting Staff / Staf Akuntan / Accounting Officer

Internal Auditor

Di perusahaan biasanya juga ada profesi Internal Auditor. Profesi ini juga harus memiliki latar belakang pendidikan di bidang Akuntansi. Karena salah satu tugas pentingnya adalah melakukan audit atau memastikan hasil laporan keuangan apakah sudah sesuai atau belum.

Sehingga nanti apabila ditemui adanya kecurangan atau kesalahan dalam pencatatan, bakal terdeteksi. Mudahnya Internal Auditor ini sebagai pengawas bagian keuangan.

Selain mengawasi masalah keuangan, beberapa perusahaan juga memberikan job desc pada Internal Auditor untuk mengawasi manajemen perusahaan.

Baca juga :   Manfaat Memperluas Networking Bagi Pegawai

Akuntan Publik

Nah, kamu juga bisa jadi Akuntan Publik yang nantinya bekerja di luar perusahaan atau pihak independen dari perusahaan. Bekerjanya nanti di KAP (Kantor Akuntan Publik).

Salah satu tugas utama dari Akuntan Publik adalah melakukan audit laporan keuangan dari sebuah perusahaan/instansi/lembaga.

Baca juga: Apa Karir Yang Cocok Untuk Saya?

Akuntan Pajak

Bidang Akuntan itu sebenarnya luas, dan salah satu yang dipelajari adalah soal perpajakan. Jika kamu menekuni soal ini, nanti juga bisa jadi Akuntan Pajak. Tugasnya menghitung nilai pajak suatu perusahaan.

Jadi Akuntan Pajak ini hanya fokus di masalah perpajakan saja. Dan juga yang akan memberikan solusi atau saran kepada pihak manajemen perusahaan terkait masalah pajak. Misalnya saja bagaimana agar perusahaan bisa membayar pajak dengan biaya yang minim dan lainnya.

Akuntan Pemerintah

Kalau kamu ingin bekerja di pemerintahan misalnya jadi PNS, juga bisa. Ada profesi yang namanya Akuntan Pemerintah. Tugasnya hampir sama dengan Akuntan biasa, hanya saja ruang lingkup kerjanya di pemerintahnya. Dan jangkauan pekerjaannya lebih luas. Karena biasanya juga akan mengaudit instansi-instansi yang ada di lingkup pemerintah.

Baca juga : Berikut Syarat dan Job Desc Teller Bank

Pengajar

Kamu juga bisa jadi pengajar (guru/dosen) dengan mengajarkan pelajaran atau mata kuliah Akuntansi. Selain itu juga bisa bekerja di lembaga penelitian.

Itulah beberapa peluang kerja di bidang Akuntansi. Kalau saat ini kamu masih proses belajar di bidang ini, sebaiknya fokuskan bidang kamu dan tekuni. Karena banyak yang belajar Akuntansi, tetapi ketika lulus tidak siap dengan dunia kerja di bidang ini karena merasa tidak mumpuni.

Originally posted 2021-04-12 15:29:24.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *