Problematika Istri : Pilih Karier atau Keluarga?

Karier atau Keluarga

Seorang wanita bekerja jika statusnya masih belum berkeluarga tentu tidak menjadi masalah, tetapi jika sudah berkeluarga disitulah muncul problematika yang kadang bingung untuk memilihnya. Sebenarnya jika sudah berkeluarga apalagi sudah memiliki anak, seorang wanita tidak wajib untuk bekerja. Karena mencari nafkah sudah menjadi tugas sang suami.

Namun faktanya adalah banyak juga wanita yang ingin tetap berkarier meski sudah berkeluarga. Dalam hati kadang juga dilema, ingin tetap melanjutkan kariernya atau mengurus rumah tangga dan buah hati.

Nah, jika Anda termasuk diantaranya yang sedang gundah menentukan pilih mana, RuangPegawai punya tipsnya.

#1 Lihat kondisi keuangan keluarga

Salah satu faktor besar wanita tetap berkarier meski sudah memiliki anak adalah faktor ekonomi. Berharap dengan tetap bekerja, ada tambahan keuangan yang bisa membantu meringankan beban suami. Apalagi jika anak sudah mulai sekolah sedangkan gaji suami kurang mencukupi.

Sebaiknya coba lihat dulu keuangan keluarga, apakah benar jika hanya mengandalkan gaji suami kebutuhan keluarga tidak terpenuhi? Atau apa saja pengeluaran yang kiranya bisa dihapus dari daftar pengeluaran bulanan.

Jika sudah mendapatkan kondisi keuangan keluarga yang nyata sesuai dengan penghasilan dan pengeluaran, barulah bisa ambil keputusan. Ingin melanjutkan berkarier atau mengurus rumah tangga.

#2 Selalu diskusikan dengan suami

Sebagai istri, Anda tetap harus patuh dengan suami, asal itu positif. Dalam menentukan masa depan Anda sendiri pun juga perlu diskusi dengan suami karena itu nanti juga menyangkut keharmonisan rumah tangga. Banyak suami yang tidak memperbolehkan istrinya untuk bekerja kembali setelah menikah terlebih setelah punya anak. Tapi ada juga yang membebaskan istrinya ingin memilih yang mana.

Baca juga :   5 Sifat Istimewa Ini Mampu Membuatmu Disenangi Rekan Kerjamu

Tentu kondisi seperti ini perlu didiskusikan bersama dengan bertimbangan seperti kebutuhan ekonomi, masa depan anak, dan lain-lain. Jangan sampai karena hal seperti itu justru malah membuat rumah tangga menjadi bertengkar.

#3 Kondisi rumah tangga

Yang perlu menjadi pertimbangan lain adalah kondisi rumah tangga Anda sendiri. Jika Anda melakukan pekerjaan rumah sendiri tanpa dibantu oleh pembantu, dan anak Anda juga sudah banyak masih kecil pula, tentu pilihannya adalah keluarga. Karena merawat keluarga khususnya anak jauh lebih penting daripada melanjutkan karier.

Kalau pun Anda tetap ingin mendapatkan penghasilan, mungkin Anda bisa mencoba berbisnis kecil-kecilan di rumah atau via online yang dapat dilakukan di rumah. Sehingga meskipun sibuk merawat keluarga juga tetap mendapatkan penghasilan.

Baca juga : 5 Bisnis Rumahan Untuk Karyawan

Melanjutkan karier bagi seorang istri sebenarnya juga tidak buruk, toh juga banyak yang masih berkarier meskipun sudah punya anak. Namun, yang perlu menjadi pertimbangan adalah pastikan jika anak sudah cukup dewasa untuk ditinggal. Karena anak yang kurang mendapatkan perhatian orang tuanya (sibuk bekerja) akan berbeda dengan anak yang selalu bersama orang tuanya di rumah.

Originally posted 2020-11-26 17:48:20.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *