Tips Sehat untuk Karyawan yang Terlalu Banyak Duduk

Duduk di Kantor

Kerja kantoran itu memang mengasyikan, kerjaannya banyak diselesaikan di meja kerja bahkan di depan komputer. Akan tetapi ini sebenarnya ada risiko dari sisi kesehatan, yaitu terlalu banyak duduk.

Terlalu banyak duduk tidak baik, beda dengan karyawan yang memang punya banyak gerak. Untuk itu kalau Anda termasuk karyawan yang terlalu banyak duduk, harus punya solusi untuk membuat Anda menjadi lebih sehat.

Bayangkan saja Anda bekerja selama 8 jam, katakanlah 6 jam nya Anda habiskan untuk duduk, itu akan membuat tubuh Anda akan capek dan pegal-pegal. Bahkan amit-amit bisa memicu penyakit seperti jantung.

Untuk itu meskipun Anda terlalu banyak duduk di kantor, sebaiknya perlu juga untuk melakukan gerak-gerak yang bisa membuat tubuh Anda menjadi lebih rileks.

Duduk di Kantor

Berikut tips yang bisa Anda coba untuk membantu mengatasi masalah itu :

1. Mengatur Posisi Duduk

Tips yang pertama adalah tentang bagaimana posisi Anda saat duduk. Kalau kita lihat, banyak posisi duduk yang banyak dilakukan orang. Ada yang duduknya membungkuk, ada yang miring, atau bahkan ada yang terlalu menyandar.

Posisi duduk ini membuat orang merasa nyaman, tetapi jangan sampai salah posisi yang nantinya malah berakibat fatal.

Posisi duduk yang baik dan benar saat di depan meja kerja adalah duduk dengan badan sedikit menyandar atau lebih tepatnya membuat sudut 135 derajat. Mungkin banyak yang menyangka kalau posisi duduk yang terbaik adalah duduk tegak 90 derajat, padahal yang lebih baik adalah yang membentuk sudut 135 derajat.

Posisi Duduk

Posisi duduk seperti ini adalah posisi yang ideal, karena membuat tulang dan sendi belakang lebih nyaman dan sehat. Tapi tentu duduk seperti ini perlu didukung dengan model kursi yang bagus juga.

Nah kalau Anda bekerja di depan laptop/komputer, pastikan juga posisi layarnya sejajar dengan mata Anda. Atau paling tidak leher Anda tidak terlalu membungkuk untuk menatap layarnya.

2. Jangan Malas Bergerak di Saat Ada Kesempatan

Di kantor itu kadang ada fasilitas yang memudahkan karyawan untuk berkomunikasi atau mengirim data dengan rekan kerja lainnya. Misalnya saja kirim dokumen lewat email, atau meminta bantuan dengan melalui telepon.

Baca juga :   Mau Tahu Perlunya Menjaga Kesehatan Untuk Seorang Pegawai?

Nah, sesekali kalau ada kesempatan seperti itu jangan gunakan fasilitas yang ada. Coba Anda pergi ke ruang kerja rekan Anda agar Anda bisa gerak / jalan. Apalagi jika ruang kerja rekan Anda beda lantai, gunakan tangga untuk menghampirinya.

Jangan malas, justru Anda perlu gunakan kesempatan seperti ini untuk bisa bergerak.

Atau mungkin pas ada waktu luang, seperti setelah istirahat makan siang, Anda bisa jalan-jalan keliling kantor sekadar untuk melemaskan otot-otot sebelum kembali bekerja. Bisa juga dengan melakukan olahraga ringan di kantor.

Baca juga : 5 Olahraga Ringan Yang Bisa Dilakukan Di Kantor

3. Buat Jadwal untuk Bergerak

Anda tidak mungkin akan menatap layar komputer terus atau terus-terusan duduk di ruang kerja kan? Tentu itu juga akan membuat Anda jenuh. Nah, coba buat jadwal waktu untuk bergerak. Misalnya saja setelah 20 menit bekerja, Anda istirahat 1-2 menit untuk peregangan atau sekadar jalan ke ruang kerja rekan Anda.

Intinya buat waktu supaya Anda bisa bergerak.

Selain membuat otot-otot menjadi rileks, pikiran Anda juga akan lebih tenang tidak mudah stress.

4. Buat Tindakan yang Membuat Anda Memaksa untuk Bergerak Lebih Lama

Di sini Anda perlu menyadari kalau saat Anda bekerja nanti pasti akan lama duduk di ruang kerja, untuk itu mulai dari sampai di kantor hingga pulang, Anda perlu melakukan tindakan yang memaksa Anda untuk bisa bergerak lebih lama.

Contohnya saja memilih menggunakan tangga daripada lift/eskalator, menempatkan posisi parkir kendaraan yang agak jauh dari pintu masuk kantor supaya Anda bisa punya waktu berjalan lebih lama, bawa botol minum supaya sering ke toilet dan sering isi ulang air ke pantry, dll.

Hal-hal sederhana seperti itu perlu Anda lakukan supaya Anda juga bisa bergerak lebih lama.


Baca juga : Olahraga Yang Cocok Untuk Pegawai Kantoran

Itulah beberapa tips sehat untuk karyawan yang terlalu banyak duduk di kantor. Tentunya untuk menyiasati itu semua, di luar jam kantor Anda juga perlu menjaga kesehatan tubuh seperti dengan berolahraga dan menjaga pola makan. Intinya hidup itu harus balance.

Originally posted 2021-05-23 15:02:56.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *